Postingan

Menampilkan postingan dari Oktober, 2022

Keunggulan Pengiriman Cargo Lewat Udara

Gambar
  Ada berbagai macam alternatif pengiriman untuk barang Anda. Tergantung dari seberapa cepat, seberapa banyak atau besar barang yang dikirimkan, dan seberapa besar budget yang Anda miliki akan menentukan pilihan jasa antar barang yang cocok. Mari kita bahas apakah jasa angkut barang via udara merupakan pilihan yang paling tepat untuk kebutuhan Anda. Saat ini, berkat kemajuan teknologi, ada beragam cara untuk mengirimkan barang-barang milik konsumen. Hal itu sangat tergantung seberapa banyak, seberapa berat atau seberapa besar barang-barang akan dikirim oleh konsumen dan seberapa banyak budget yang mereka miliki. Selain itu, seberapa cepat barang-barang itu harus sampai di tujuan juga menentukan moda transportasi apa yang akan digunakan untuk mengirimkannya .  Apakah kargo udara merupakan cara pengiriman yang tepat untuk membawa barang-barang anda ke tujuan? Mengirim barang melalui udara memang terlihat mahal pada awalnya. Namun, kita tidak boleh lupa bahwa cara ini juga memiliki berba

Mengenal Penanganan Spesial Cargo

Cargo adalah barang-barang yang dikirim dengan kendaraan darat, kapal laut atau pesawat udara yang biasanya berukuran besar dan berat atau jumlahnya banyak. Biasanya, kargo digunakan untuk urusan bisnis dan perdagangan namun kadang bisa pula digunakan untuk barang keperluan pribadi. Cargo itu sendiri banyak jenisnya, diantaranya ada kargo tertentu yang memerlukan penanganan khusus yang sering kali disebut special cargo .  Berikut penjelasan mengenai jenis-jenis barang yang masuk kategori spesial cargo : 01. Binatang Hidup: Binatang hidup selama dalam perjalanan memang memerlukan penanganan khusus seperti makanan dan kebersihan tempatnya, memastikan kondisi binatang tersebut baik selama dalam perjalanan dan lain sebagainya.  Binatang hidup bisa merupakan hewan peliharaan seperti ikan hias, kucing atau anjing atau hewan untuk livestock atau hewan konsumsi seperti sapi atau kambing.  02. Jenazah Manusia Jenazah manusia juga termasuk  kategori spesial cargo . Pengiriman jenazah ini bisa da

7 Pesawat Cargo Pengirim Barang Yang Ada di Dunia

Gambar
 Bagaimana cara kita mengirim barang-barang berat atau peralatan yang berukuran besar  dalam waktu singkat? Pesawat cargo adalah solusinya. Namun, tahukah anda apa saja pesawat cargo itu? Berikut 7 jenis pesawat cargo yang ada di dunia ini: 1. Antonov An - 225 Mriya Pesawat ini adalah pesawat cargo sipil terbesar yang ada di dunia saat ini. Panjang tubuh pesawat ini mencapai 84 meter. Pesawat ini dibangun oleh perusahaan Antono untuk menggantikan peran pesawat Myasishchev VM-T  membawa pesawat ulang-alik Buran . Mirya dalam bahasa Ukraina artinya mimpi atau inspirasi.  Pesawat Mirya pertama kali terbang di udara pada tanggal 21 Desember 1988. Setelah Uni Soviet bubar tahun 1991, proyek ulang alik Buran tidak lagi dilanjutkan. Akibatnya, pesawat Mirya menganggur selama hampir delapan tahun. Pemerintah Rusiaa pada tahun 2001 mengoperasikan pesawat itu kembali sebagai pesawat cargo serbaguna kelas berat.  2. Antonov An-124 Ruslan Pesawat ini dibuat enam tahun sebelum An-225 Mirya lepas la

Mengenal Tipe Truk Cargo

Gambar
Truk Colt Diesel Engkel (CDE) Truk ini termasuk truk yang berukuran kecil hingga bisa memasuki gang-gang kecil yang biasa dilalui mobil. Truk CDE memiliki 4 roda, 2 di depan dan 2 di belakang. Selain digunakan untuk membawa barang , truk seperti ini juga seringkali digunakan untuk mengangkut sampah.  Truk Colt Diesel Double (CDD) Truk ini dikenal pula dengan nama truk canter dan juga termasuk golongan truk kecil.  Jumlah sumbu yang dimiliki truk ini ada 2 buah dan rodanya ada 6, 2 di depan dan 4 di belakang.  Meskipun truk ini masih termasuk golongan truk kecil, truk CDD itu lebih besar daripada truk CDE dan mampu mengangkut muatan hingga 4 ton. Truk Tronton  Truk ini memiliki sepuluh buah roda dengan konfigurasi 2-4-4 (2 di depan, 4 di tengah dan 4 di belakang) dan memiliki 3 sumbu. Berat maksimal barang yang dibawa truk jenis ini adalah 10 ton.  Truk Wingbox ' Truk ini ada yang memiliki 2 sumbu dan ada pula yang memiliki 3 sumbu. Tipe karoseri truk ini adalah built up sehingga ka

Apa Sih Untungnya Menyewa Truk Cargo?

Perusahaan penyedia layanan cargo ada yang menyediakan truk dengan berbagai jenis dan ukuran serta kapasitas untuk disewakan. Hal ini bisa memudahkan konsumen memilih mana kendaraan yang ingin dia gunakan.  Harga sewa truk itu sendiri tergantung pada jenis, ukuran serta kapasitas angkutnya. Semakin besar ukuran dan kapasitasnya, tentu semakin besar pula harga sewa yang harus dibayarkan.  Misalnya, seorang klien hendak mengirimkan barang-barang seberat 5 ton. Maka idealnya, klien tersebut menyewa truk yang memiliki kapasitas seperti truk Fuso atau truk Colt Diesel Double,bukan truk yang berukuran lebih besar atau lebih kecil.  Berikut keuntungan dan manfaat yang bisa diperoleh perusahaan klien apabila perusahaan itu menyewa truk dari perusahaan cargo . 1. Lebih Efisien  Menyewa truk dari perusahaan cargo lebih efisien karena rute logistiknya sudah diperhitungkan oleh perusahaan penyedia layanan cargo. Truk tersebut bisa digunakan kembali oleh perusahaan cargo untuk membawa barang-barang

Mempersiapkan Barang Agar Bisa Dikirim via Cargo

 Mempersiapkan barang untuk dikirim adalah hal yang penting bagi para pebisnis yang akan mengirimkan barang-barang mereka. Apalagi bila barang yang akan dikirimkan jumlah muatannya banyak dan bobotnya sangat berat hingga mereka harus menggunakan jasa layanan cargo . Anda sebagai pihak pengirim barang harus mempersiapkan barang yang akan dikirim dengan baik agar konsumen mereka tidak kecewa. Berikut langkah-langkah yang perlu anda tempuh agar pengiriman barng berhasil dengan baik dan tidak mengecewakan baik pebisnis maupun konsumen.  1. Mengemas Barang Sesuai  Jenisnya  Packaging atau pengemasan barang adalah tahap penting yang akan menentukan ketahanan dan keselamatan barang selama dalam peralanan. Anda sebagai pengirim barang perlu memahami kemasan yang sesuai dengan  jenis barang yang akan anda kirim. Ada barang-barang yang masih tahan terhadap guncangan dan benturan. Ada pula barang-barang tertentu yang mudah sekali rusak atau pecah bila terbentur atau terguncang.  Kemasan barang pu

Cargo dan Ekspedisi, Mana Yang Cocok Untuk Pebisnis Online?

  Cargo memiliki kesamaan dengan layanan Ekspedisi, yaitu sama-sama menangangi pengiriman barang. Perbedaannya, cargo biasanya merujuk pada jumlah barang yang dikirimkan. Jasa  cargo biasanya digunakan untuk mengirimkan barang dengan berat di atas 10 kilogram.  Barang-barang yang bisa dikirimkan dengan jasa layanan cargo juga jauh lebih banyak daripada layanan ekspedisi.  Sedangkan, ekspedisi biasanya digunakan untuk mengirimkan barang-barang yang ukurannya lebih kecil, ringan dan dalam umlah yang lebih sedikit. Cargo biasanya digunakan oleh para pebisnis yang bekerja sama dengan mitra-mitra bisnis mereka sementara ekspedisi dipergunakan untuk mengirim barang ke pembeli atau end user.  Hal ini perlu diketahui oleh para pebisnis online yang melakukan kegiatan bisnis mereka di internet.  Teknologi informasi dan sarana telekomunikasi saat ini yang sudah serba online memungkinkan orang berbisnis dan berjualan dari tempat tinggal mereka masing-masing. Sebagai konsekuensinya, bisnis online

Pengiriman Kendaraan Dengan Cargo

  Jasa pengiriman kendaraan sekarang ini banyak dicari  orang.  Orang yang membeli kendaraan seringkali ingin agar kendaraan yang dia beli bisa dikirimkan ke tempat tinggalnya atau tempat yang dia inginkan.  Hal itu karena jika dikendarai sendiri, ada banyak resiko yang harus dihadapi seperti resiko lelah, resiko kecelakaan, dan kemungkinan-kemungkinan yang tidak diharapkan lainnya. Oleh karena itulah, banyak orang yang lebih suka memanfaatkan jasa ekspedisi kendaraan ke tempat yang mereka inginkan. Jasa pengiriman kendaraan ini juga kerap kali dimanfaatkan oleh orang-orang yang melakukan transaksi jarak jauh, seperti jual beli via online . Biasanya, setiap perusahaan jasa pengiriman barang juga memiliki layanan pengiriman kendaraan, entah itu untuk kendaraan roda dua atau untuk kendaraan roda empat.  Sebuah jasa cargo biasanya juga bisa mengirimkan kendaraan, mulai dari jasa cargo pengiriman sepeda motor, jasa cargo pengiriman motor besar (moge) sampai jasa cargo pengiriman mobil .